Pilihan Bahan Alami Untuk Kecantikan Alami

kecantikan

Menggunakan berbagai bahan alami untuk menjaga dan merawat kecantikan alami anda dapat dipilih dengan mudah dari berbagai bahan yang ada disekitat kita. Penggunaan bahan-bahan alami ini selain mudah digunakan dalam harganya juga lebih murah sehingga dapat menjadi pertimbangan anda untuk menggunakannya.

Lalu untuk berbagai bahannya sendiri beberapa bahan berikut bisa dicoba.

  1. Masker dengan susu dan oatmeal. Ke dua bahan ini dapat memberikan nutrisi yang baik untuk kulit wajah sehingga tampak lebih bersinar dan cantik. Anda hanya perlu mencampurkan antara susu murni dan oatmeal sebagai masker sampai mengental. Setelah itu pakai sebagai masker di wajah dan diamkan selama 15 menit. Terakhir bilas dengan air hangat sampai bersih.
  2. Pakai susu dan madu. Penggunana kedua bahan ini juga efektif dalam menjadikan kecantikan alami anda semakin terjaga. Cukup dengan mencampurkannya pada wajah dan biarkan selama beberapa saat. Setelah itu baru bilas dengan air hangat.
  3. Pakai ketimun. Kecantikan alami selanjutnya yang dapat dijaga yaitu pada bagian mata yang bengkak atau lelah menggunakan mentimun. Cukup dengan mengiris mentimun lalu kompreskan pada mata selama 15 menit. Setelah itu bengkat dimatapun bisa hilang dan menjadi lebih segar.
  4. Gunakan buah alpukat. Penggunaan buah alpukat dapat memberikan manfaat lebih sebagai masker wajah. Anda hanya perlu menghaluskan satu buah alpukat lalu gunakan sebagai masker pada wajah. Dengan pemakaian teratur dapat menjadikan kulit menjadi lebih halus dan kencang.
  5. Dengan kantong teh. Penggunaan teh juga dapat menjadi pilihan untuk anda yang menginginkan kecantikan alaminya dapat terjaga. Misalnya dengan memanfaatkan bekas kantong teh untuk mengompres mata serta menjadikan kulit wajah menjadi lebih lembut. Sebelum digunakan dinginkan dulu kantong tehnya lalu gunakan untuk digosokan pada kulit wajah, maka kulit pun bisa lebih lembut.
  6. Pakai yogurt. Olahan dari susu ini selain memberikan nutrisi pada tubuh setelah dikonsumsi juga bermanfaat untuk membuat kulit wajah menjadi terasa segar dan halus. Cukup menjadikannya sebagai masker wajah dan diamkan selama 15 menit setelah itu bersihkan kembali dengan air bersih.